Info Sekolah
Senin, 17 Feb 2025
  • Situs Resmi SMAN 3 Macang Pacar
  • Situs Resmi SMAN 3 Macang Pacar
31 Januari 2024

Sambutan Kepala SMAN 3 Macang Pacar

Rab, 31 Januari 2024 Dibaca 557x

Salam hormat seluruh warga sekolah SMAN 3 Macang Pacar.

Website sekolah ini dapat kita manfaatkan untuk mendukung geliat literasi di tingkat sekolah saat ini. Para siswa dan guru bisa mempublikasi berbagai karya/tulisan seperti artikel, esay, opini, cerpen, renungan, kisah inspiratif, dan berbagai tulisan semacam di website sekolah.

Berita berbagai kegiatan sekolah termasuk informasi yang perlu diketahui oleh masyarakat luar sekolah bisa kita posting/publikasi di website SMAN 3 Macang Pacar.

Bapak dan ibu guru juga bisa memanfaatkan website ini untuk mendukung kegiatan pembelajaran berdiferensiasi yang bapak dan ibu gelar. Produk pembelajaran dari setiap kegiatan pembelajaran berdiferensiasi bisa menjadi konten website sekolah. Siswa yang senang karena karya/produk belajar mereka dipublikasi akan menjadi bersemangat mengikuti kegiatan pembelajaran yang bapak dan ibu guru gelar. Dengan begitu, sesuai perspektif merdeka belajar, bapak dan ibu guru juga sekaligus mendorong dan menumbuhkan kepemimpinan murid.

Besar harapan saya, website SMAN 3 Macang Pacar ini bisa kita manfaatkan untuk mendukung berbagai praktik baik yang sudah kita jalankan selama ini.

Demikian, Terima Kasih.

Info Sekolah

SMA Negeri 3 Macang Pacar

NPSN 69971705
Desa Wontong, Wontong, Kec. Macang Pacar, Kab. Manggarai Barat Prov. Nusa Tenggara Timur.
TELEPON 082138787541
EMAIL sman3macangpacar@gmail.com
WHATSAPP 082138787541